Cara Menanam Selada

Posted on

Cara Menanam Selada – Tanaman selada merupakan salah satu sayuran favorit yang biasanya ada dan digunakan sebagai salah satu bahan tambahan makanan. Selada atau lettuce adalah tumbuhan yang dipercaya berasal dari bagian timur Laut Tengah, bisa tumbuh di iklim sedang atau tropis.

Nah, bagi penggemar selada yang ingin menanamnya sendiri, artikel cara menanam selada di rumah lengkap dengan perawatannya bisa menjadi referensi.

Ada banyak sekali jenis salada yang biasa di jadikan konsumsi dan bisa ditanam sendiri di rumah tanpa kesulitan yang berarti.

Beberapa diantaranya adalah Lollo Verde atau selada keriting, Lollo Rosso atau selada keriting ujung kemerahan, Boston Lettuce selada tektsur renyah. Konsumsi selada sendiri memang banyak ditemui sebagai bahan utama salad atau ditemui pada isian hotdog dan hamburger.

Selada sangat baik dan cocok untuk dikonsumsi tanpa proses direbus atau digores alias langsung dalam kondisi segar cukup dicuci saja.

Kandungan selada yang kaya akan vitamin A,C dan K dapat membantu kesehatan mata, mencegah penuaan, osteoporis bahkan menjaga kesehatan janin. Bagi yang sudah sangat tertarik membudidayakannya mari simak artikel cara menanam selada di rumah lengkap dengan perawatannya sebagai berikut.

Jenis-jenis Selada Untuk DiBudidayakan

Jenis-jenis Selada Untuk DiBudidayakan
encirclephotos.com

Seperti yang sudah dijelaskan singkat diatas bahwa jenis selada untuk budidaya rumahan lumayan beragam, dengan kualitas berbeda seperti berikut.

1. Selada Lollo Verde

Tanaman Selada Lollo Verde
vitana.at

Lollo Verde merupakan selada jenis keriting dengan ciri-ciri daun selada yang ramping dengan ujung bergelombang. Jenis selada ini memiliki tulang daun yang berwarna putih dengan tekstur renyah dan empuk. Lollo Verde merupakan salah satu jenis selada yang paling banyak digunakan sebagai konsumsi harian dan cocok untuk dibudidayakan di rumah.

2. Selada Lollo Rosso

Jenis Selada Lollo Rosso
shopee.co.id

Selanjutnya jenis selada yang bisa dibudidayakan di rumah adalah Lollo Rosso yang hampir mirip dengan Lollo Verde. Sama-sama jenis selada keriting namun memiliki ujung daun yang berwarna kemerahan dengan tekstur tulang daun yang renyah. Jenis selada ini juga lumayan sering digunakan sebagai penunjang salad.

BACA JUGA  Cara Menanam Strawberry

3. Selada Iceberg

Jenis Selada Iceberg
nanoporetech.com

Jenis selada Iceberg Lettuce merupakan selada dengan bonggol besar dan daun berlapis-lapis. Lapisan dari daun selada ini membentuk satu kesatuan yang padat dan membuat ukuran selada jenis ini lebih besar. Bagi yang ingin merasakan jenis selada berdaun tebal agaknya bisa mencoba membudidayakan jenis selada ini.

4. Selada Romaine

Jenis Selada Romaine
thecalifornian.com

Selanjutnya adalah selada jenis Romaine yang memiliki bentuk agak mirip dengan sawi putih. Jenis daunnya yang berwarna hijau memajang memang dirasa mirip dengan sawi putih. Tulang daunnya renyah dan cocok digunakan sebagai tambahan isian hotdog atau hamburger.

5. Selada Raddichio

Jenis Selada Raddichio
needpix.com

Jenis selada Raddichio merupakan jenis yang paling agak berbeda dari lainnya secara kasat mata. Memiliki warna daun yang merah gelap dengan serat-serat putih membuatnya agak tidak mirip dengan selada. Selada ini sendiri memiliki tekstur renyah namun rasa yang agak pahit.

Baca Juga: Cara Menanam Brokoli

Cara Menanam Selada Di Rumah Beserta Langkah Perawatannya

Cara Menanam Selada Di Rumah Beserta Langkah Perawatannya
wired.com

Setelah memilih jenis selada apa yang ingin ditanam maka selanjutnya adalah segera mempersiapkan langkah budidaya nya, seperti berikut

1. Menyiapkan Bibit

Menyiapkan Bibit Selada
tandurankaranganyar.blogspot.com

Bibit selada sendiri biasa ditemukan dan bisa dibeli pada toko tanaman dan bibit atau langsung beli pada petani lokal. Pastikan untuk memilih jenis bibit yang berkualitas tinggi agar nantinya tumbuhnya selada semakin baik. Bibit yang berkualitas akan mempengaruhi hasil budidaya yang ada jadi persiapkan dengan benar ya!

2. Persiapkan Media Tanam

Persiapkan Media Tanam Tanaman Selada
hulu-hilir.com

Selanjutnya cara menanam selada setelah membeli bibit, adalah mempersiapkan media tanam untuk selada itu sendiri.

Pastikan untuk mempersiapkan tanah gembur dengan nutrisi baik, pupuk kandang atau kompos, sekam padi, pot atau polybag dan alat pembantu. Menyiapkan seluruh alat diatas menjadi wajib hukumnya untuk membantu jalannya budidaya selada di rumah.

3. Menyemaikan Bibit Selada

Menyemaikan Bibit Selada
hidroponikyuk.com

Setelah alat dan bahan sudah lengkap selanjutnya adalah melakukan penyemaian selada dengan beberapa langkah awalannya.

Pertama adalah campurkan tanah, sekam dan pupuk melalui perbandingan 2:1:1 dan pastikan tidak salah ya. Aduk seluruh campuran bahan diatas dan masukan dalam pot atau polybag sebanyak ¾ saja dan buatlah lubang pada bagian tengahnya sedalam 2 cm.

Kemudian letakan dua benih selada pada masing-masing media yang sudah dibuat kemudian timbun benih dengan pupuk juga tanah.

Jangan lupa untuk memadatkan tanah dengan perlahan sebelum kemudian disiram dengan air. Benih yang ditanam ini biasanya akan mulai muncul kecambah ketika berusia 3 sampai 4 hari dan wajib dibiarkan sampai usia 17 hari.

BACA JUGA  Cara Menanam Bunga Lavender

4. Mengolah Lahan Penanaman Selada

Mengolah Lahan Penanaman Selada
paktanidigital.com

Selain menyiapkan benih, wajib juga mempersiapkan media penanaman untuk bibit atau benih selada yang sudah tumbuh.

Pertama adalah siapkan lahan tanam selada di area terbuka dan lakukan penyiangan terhadap gulma terlebih dahulu. Kemudian gemburkan tanah dengan mencangkulnya sedalam kira-kira 10 cm dan jangan lupa berikan pupuk.

Setelah itu, diamkan lahan itu selama 2 hari sebelum akhirnya di cangkul kembali dan tanah dihaluskan dengan pemberian pupuk juga arang sekam. Lahan ini merupakan lahan yang akan digunakan selada bertumbuh setelah lepas dari pot atau polybag. Pastikan untuk membuat lahan yang kaya akan nutrisi ya.

5. Memindahkan Bibit Selada

Memindahkan Bibit Selada
infopublik.id

Pemindahan bibit selada dilakukan setelah bibir sudah siap tanam kira-kira pada usia 18 hari dan sudah muncul daun. Memindahkan bibit selada harus dilakukan hati-hati dengan cara merobek polybag atau mencangkul ringan bibit selada dari pot jika menggunakan pot.

Jangan sampai proses pengeluaran bibit mengenai akar bibit selada ya, kemudian pindahkan bibit selada kedalam media tanam lanjutannya.

Pastikan untuk menimbun bagian akarnya dengan tanah dan memadatkannya perlahan-lahan. Untuk posisi selada baiknya agar dibiarkan tegak lurus untuk membantu pertumbuhan selada. Kemudian setelah semua bibit dipindahkan, sirami bibit tersebut dengan air secukupnya dengan rutin

6. Penyiraman Selada

Penyiraman Tanaman Selada
pituluik.com

Tanaman selada agar tumbuh dengan baik harus di siram secara rutin yaitu dua kali sehari, pada pagi dan sore hari. Jika  ternyata cuaca tengah hujan maka bisa mengurangi proses penyiraman. Pastikan untuk selalu menjaga lembabnya kondisi tanah pada bibit selada.

7. Penyiangan Selada

Penyiangan Selada
paktanidigital.com

Selain menjaga kelembaban tanah, pastikan untuk selalu menyiangi atau mencabut tanaman liar pada sekitar selada.

Penyiangan akan tanaman liar ini bisa menjaga kelangsungan hidup selada dan proses selada untuk mendapatkan nutrisi karena mengingat akar selada yang pendek. Jadi jangan malas untuk menyiangi hama pada sekitar selada agar menghindari gagal panen.

8. Pengairan Selada

Pengairan Tanaman Selada

Selada tidak boleh terlalu lembab, berair atau bahkan kering sehingga proses pengairan selada harus diperhatikan.

Hindari genangan air karena dapat merusak selada, jadi sistem pengairan untuk perkembangan tanaman ini harus diperhatikan. Jangan malas untuk memperhatikan sistem drainase yang ada ya, agar tanaman selada tidak rusak dan gagal panen.

Nah, diatas adalah ulasan mengenai cara menanam selada di rumah lengkap dengan perawatannya yang jelas bisa di praktekan. Jadi bagi yang ingin menanam selada di rumah kini tidak perlu ragu dan bingung lagi karena bisa mengikuti langkah-langkah diatas. Pastikan untuk memenuhi semua instruksi dan berbagai bahan pengolahan yang ada ya, selamat membudidayakan selada!

BACA JUGA  Cara Menanam Lidah Buaya

Cara Menanam Selada

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *