Cara Membuat Fungisida Alami

Posted on

Cara Membuat Fungisida Alami – Merawat tanaman peliharaan memang tidak semudah yang dipikirkan, mulai dari penyiraman, pemupukan hingga penanggulangan hama dan penyakit pada tanaman perlu diperhatikan dengan seksama.

Hama atau fungus bisa menjadi salah satu alasan kerusakan pada tanaman, sehingga diperlukan jenis fungisida yang cocok untuk menanggulanginya, yaitu fungisida alami yang aman untuk tanaman. Namun usahakan untuk mengetahui bagaimana cara membuat fungisida alami untuk menghindari hal-hal yang membahayakan.

Membuat fungisida alami ini sangat baik untuk menghindari pencemaran lingkungan, pasalnya fungisida pada umumnya mencemari ekologi yang menimbulkan keresahan warga.

Dengan penanggulangan menggunakan jenis satu ini, dipercaya membuat tanaman terhindar dari berbagai jamur, hama dan penyakit serta bisa tumbuh dengan baik tanpa takut membahayakan lingkungan. Berikut ulasan lengkapnya mengenai fungisida alami yang bisa disimak, antara lain:

Mengenal Fungisida Alami

Mengenal Fungisida Alami
sejukmenyejukan.com

Fungisida alami merupakan bahan-bahan alami yang digunakan untuk mencegah dan mengantisipasi adanya serangan jamur agar tidak berkembang sehingga menyebabkan kerusakan pada tanaman.

Jenis fungisida satu ini tidak akan mencemari lingkungan dan tidak berbahaya karena terbuat dari bahan-bahan alami yang aman, murah dan juga ramah terhadap lingkungan.

Fungisida jenis satu ini memang tidak sekuat fungisida kimia pada umumnya, namun jika diberikan pada tanaman secara tepat dan benar sesuai dosis maka berkualitas sama pula. Namun tetap saja mengendalikan hama dan penyakit menggunakan fungisida alami harus tetap dalam pengawasan yang benar.

Cara Membuat Fungisida Alami Paling Mudah

Cara Membuat Fungisida Alami Paling Mudah
mediadesa.id

Setelah mengenal apa itu fungisida alami, berikut ini merupakan cara membuat fungisida alami paling mudah yang bisa dilakukan, antara lain sebagai berikut:

1. Bawang Putih

Fungisida Alami dari Bawang Putih
artikel.rumah123.com

Fungisida alami yang pertama adalah bawang putih, dimana sangat mudah ditemukan dimanapun. Cara membuat fungisida alami satu ini yaitu dengan menghaluskan 10 siung bawang putih dan air, kemudian saring campuran tersebut. Kemudian baru semprotkan pada tanaman agar terhindar dari jamur dan mencegahnya tumbuh kembali.

Lakukan penyemprotan fungisida satu ini secara rutin setiap minggu. Pastikan telah meletakkannya di dalam botol spray yang akan memudahkan dalam memberikannya pada tanaman. Semprotkan pada tanaman tanpa terkena secara langsung pada buah ataupun bunga yang di punya.

BACA JUGA  Cara Membuat Pagar Bambu Untuk Kebun

2. Sodium Bicarbonate

Fungisida Alami dari Sodium Bicarbonate
n-essentials.com.au

Berikutnya yaitu sodium bicarbonate atau lebih dikenal dengan nama baking soda. Cara membuat fungisida alami satu ini yaitu dengan mencampurkan 1½  sendok teh baking soda dan minyak sayur dengan satu galon air, aduk dan masukkan dalam botol spray.

Lakukan penyemprotan setidaknya setiap 5 hari sekali untuk menanggulangi embun tepung yang ada pada tanaman.

Namun jika ingin memanfaatkan bahan satu ini sebaiknya jangan terlalu banyak dan sering. Meskipun terbilang tidak membahayakan, tentu saja hal yang berlebihan tidak baik dan menyebabkan tanaman jadi layu maupun terbakar. Jadi sesuaikan berapa banyak yang dibutuhkan dan berhenti jika ada tanda-tanda tanaman mulai layu.

3. Neem Oil

Fungisida Alami dari Neem Oil
n-essentials.com.au

Neem oil merupakan minyak yang terbuat dari biji neem atau mimba. Terbuat dari 70 persen minyak biji neem dan 30 persen bahan campuran lainnya, minyak satu ini bisa dibeli di toko tanaman atau perlengkapan kebun dimana saja.

Cara membuat fungisida alami satu ini sangat mudah, yaitu cukup campurkan 2 sendok makan dengan satu galon air dan barulah semprotkan pada tanaman peliharaan.

Lakukan penyemprotan fungisida setidaknya sebulan sekali di musim penghujan untuk pencegahan yang lebih efektif dan manjur untuk pertumbuhan tanaman lebih baik. Namun ketika memasuki musim kemarau, pastikan untuk menyemprotkannya seminggu sekali pada bagian atas dan juga bawah tanaman.

4. Tepung Jagung

Fungisida Alami dari Tepung Jagung
pestbrigade.com

Tepung jagung merupakan jenis fungisida alami lainnya yang bisa digunakan untuk menanggulangi hama dan penyakit pada tanaman. Jenis fungisida satu ini sangat efektif untuk menambah nutrisi pada tanah dan juga tidak berbahaya bagi lingkungan sekitarnya.

Jadi kini tidak perlu lagi menggunakan bahan kimia bukan? fungisida alami satu ini bisa membunuh ganggang dan jamur hitam yang ada pada tanaman dengan baik.

5. Daun Tomat

Fungisida Alami dari Daun Tomat
vagusnet.com

Cara membuat fungisida alami selanjutnya yaitu dengan memanfaatkan daun tomat yang sangat efektif untuk mengendalikan hama atau penyakit pada tanaman.

Kandungan alkaloid yang ada di daun dapat mengontrol kutu daun maupun serangga yang merusak tanaman loh. Maka dari itu, tidak heran jika banyak orang memanfaatkannya sebagai fungisida alami.

Caranya sangat mudah, yaitu cukup potong 2 cangkir daun tomat yang bisa diambil dari bagian bawah tanaman dan campurkan dengan air, serta diamkan dan biarkan semalaman. Kemudian barulah saring bahan tersebut dan semprotkan pada tanaman agar terhindar dari penyakit maupun hama.

BACA JUGA  Jenis Pupuk Perangsang Buah Mangga

6. Bikarbonat

Fungisida Alami dari Bikarbonat
pupukorganik.id/

Bikarbonat merupakan barang rumah tangga yang terbilang relatif murah dan sangat cocok menjadi fungisida alami. Kandungan yang ada di dalamnya mampu menyediakan nutrisi yang dibutuhkan oleh tanaman dan tentunya menanggulangi hama atau penyakit yang menyerangnya.

7. Semprotan Minyak

Fungisida Alami dari Minyak Nabati
greelane.com

Ingin membuat fungisida alami sendiri yang bisa mudah dilakukan di rumah? buatlah campuran dari minyak nabati dan sabun ringan dengan cara mencampurkannya 1:1, tutup dan kemudian kocok sebelum di semprotkan pada tanaman.

Tidak hanya itu, tambahkan 2 sendok teh campuran minyak tersebut dengan 1 liter air dan semprotkan langsung pada daun yang dipenuhi oleh jamur, jadi ketika di semprot minyak otomatis akan membunuhnya.

8. Aspirin

Fungisida Alami dari Aspirin
pikiran-rakyat.com

Siapa yang tidak tahu aspirin? jenis fungisida alami satu ini sangat bagus untuk melawan jamur yang menempel pada tanaman. Kebanyakan tanaman yang diberi aspirin akan menghasilkan lebih banyak buah yang berkualitas dan tidak terserang hama daripada yang diberikan pupuk secara umum.

Cara membuat fungisida alami satu ini yaitu cukup dengan mencampurkan ¾ tablet ke dalam satu galon air. Barulah kemudian semprotkan pada tanaman secara rutin untuk mencegah adanya hama atau penyakit, sehingga tanaman bisa tumbuh dengan baik.

9. Cuka

Fungisida Alami dari Cuka
news.uga.edu

Cuka memiliki kemampuan untuk mengubah keseimbangan Ph yang menjadi awal dari berkembangnya bakteri dan jamur. Caranya sangat mudah, yaitu cukup campurkan cuka dan air di dalam botol spray.

Kemudian barulah semprotkan pada tanaman yang berjamur, namun pastikan untuk tidak menyemprotkannya dalam jumlah besar dan berikan secukupnya saja. Tidak hanya itu, jauhkan pula dari paparan sinar matahari untuk menghindari adanya penguapan yang begitu cepat.

10. Kayu Manis

Fungisida Alami dari Kayu Manis
hellosehat.com

Selain menjadi penambah cita rasa pada makanan, kayu manis juga berfungsi sebagai fungisida alami yang bagus untuk tanaman hias. Caranya cukup mudah, yaitu dengan menyiramkan larutan kayu manis pada daun yang terkena hama atau jamur.

Pastikan bahwa daun terbasahi dengan secukupnya saja tidak terlalu banyak agar kayu manis dapat menempel dengan baik di daun. Ketika sudah kering maka bisa mencegah jamur akan menempel di tanaman tersebut.

Nah itulah informasi mengenai cara membuat fungisida alami yang bisa disimak untuk menanggulangi penyakit pada tanaman peliharaan favorit. Hal ini akan menjauhkannya dari hama dan penyakit yang bisa menyerang dan tentunya merusak tanaman. Pastikan untuk melakukan perawatan yang benar agar tanaman bisa tumbuh dan berkembang dengan baik. Semoga informasi ini bermanfaat dan menginspirasi bagi para pecinta tanaman ya!

BACA JUGA  Jenis Tanaman Pagar Hidup

Cara Membuat Fungisida Alami

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *